Senin, 01 Maret 2021

Pertimbangan dan cara memilih Prodi di SNMPTN 2021

 Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh!

Halo sobat Jenius semua!

Bagaiman kabar teman-teman semua? Semoga dalam keadaan sehat selalu, ya!

Berjumpa lagi nih, dengan Jenius di Minggu terkahir di bulan Februari. 

Nah, untuk Minggu ini, Jenius hadir seperti biasa dengan membawa topik pemberitaan yang pastinya sangat menarik untuk sobat Jenius semua. 

Soo, langsung aja untuk topik yang pertama di Jenius minggu ini yaitu, 


Pertimbangan dan Cara Memilih Prodi di SNMPTN 2021


Persaingan masuk PTN selalu menjadi tantangan bagi setiap siswa sekolah. Umumnya, para siswa dibingungkan dengan persoalan memilih PRODI ( Program Studi ) yang tepat.

Agar tidak asal-asalan dalam memilih, berikut ini Jenius sudah merangkum pertimbangan dan cara dalam memilih prodi di SNMPTN 2021 bagi calon mahasiswa.


1. Sesuaikan Minat dengan Prodi

Memilih prodi bukan semata mimpi masa kecil. Seiring waktu, minat akan pekerjaan di masa mendatang juga bisa berkembang atau berubah.

Cari tahu sedalam-dalamnya informasi tentang prodi yang menjadi minat Anda dan temukan apa yang menjadi alasan memilih prodi tersebut.

Ketahui tantangan apa yang akan dihadapi dengan prodi yang akan diambil. Jika tidak siap dengan konsekuensi dari tantangan tersebut muncul potensi kehilangan minat menimba ilmu saat menjalaninya kelak.

2. Hindari Lintas Jurusan

Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) tidak menganjurkan siswa memilih lintas program studi (prodi) atau jurusan dalam Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) 2021, sebab ada kebijakan baru yang dilakukan dalam penilaian SNMPTN 2021.

Misalnya, saat kamu berasal dari jurusan IPA di SMA maka sebaiknya saat mendaftar SNMPTN memilih jurusan yang berhubungan dengan IPA, sedangkan asal jurusan IPS dapat memilih jurusan dari bidang ilmu sosial.

Memilih lintas jurusan di SNMPTN sangat tidak dianjurkan karena ada universitas yang memang tidak mengizinkan hal tersebut. Apabila siswa ingin mengambil lintas jurusan bisa dilakukan saat pendaftaran di UTBK-SBMPTN.

3. Jangan Lihat Aspek Finansial Saja

Aspek jurusan dengan cikal bakal gaji besar memang menggiurkan tapi jika kemampuan kamu bukan di bidang atau prodi tersebut sebaiknya jangan dipilih.

Memilih prodi dengan nafsu bakal cuan besar di kemudian hari memungkinkan kamu hilang minat atau sulit fokus saat menjalani prodi tersebut dan berakhir dengan keluhan salah jurusan.

Dengan tekun dan fokus menimba ilmu pada prodi yang tepat, kamu bisa melihat setiap peluang yang nantinya bisa menjadi cuan besar saat memasuki dunia kerja.

4. Tidak Ikut-ikutan Teman

Jurusan kuliah adalah hal paling krusial bagi para calon mahasiswa dan harus dipertimbangkan sangat matang. Apabila salah memilih jurusan, tentu akan menyesal lantaran masa studi mahasiswa S1 adalah 4 tahun.

Untuk itu, jangan sampai kamu sekadar memilih jurusan hanya karena banyak diminati sebagian besar temanmu, padahal jurusan tersebut sama sekali bukan sesuatu yang kamu suka.


5. Pertimbangkan Jurusan dari Nilai Rapor Tertinggi

Kamu bisa memeriksa nilai rapor pada mata pelajaran mana yang paling tinggi dan stabil nilainya. Misalnya, nilai mata pelajaran Biologi paling tinggi mengalahkan mata pelajaran lain.

Nah, kamu bisa memilih jurusan yang berkaitan atau berhubungan dengan biologi, seperti prodi biologi, kedokteran, pendidikan dokter, ilmu kelautan atau oseanografi, bioteknologi, keperawatan, kebidanan, peternakan, maupun bioteknologi.

Sementara bagi yang berasal dari jurusan IPS, jika nilaimu baik pada mata pelajaran ilmu sosial, kamu bisa memilih konsentrasi jurusan yang tak kalah bergengsi, seperti komunikasi, hubungan internasional, sosiologi, antropologi, psikologi, hukum, administrasi bisnis, dan lainnya.

6. Ketahui Banyak Peminat Prodi Pilihan

Mengetahui jumlah peminat prodi merupakan salah satu cara memilih prodi di SNMPTN 2021. Prodi yang kamu pilih bisa jadi diminati banyak siswa lain.

Jika prodi di PTN yang dituju ramai peminat, cobalah berkonsultasi dengan wali kelas, orang tua, atau senior yang telah masuk pada prodi di PTN tersebut.

7. Lirik Jurusan dan PTN yang Sepi Peminat

Strategi ini bisa dilakukan untuk cadangan apabila jurusan dan PTN idaman memang sulit dicapai. Namun tentu pilih jurusan dan bidang studi yang mendekati minat kamu dan pertimbangkan proyeksi pengembangan karier di masa depan.


8. Ketahui Rekam Jejak Sekolah

Selain faktor prestasi akademik siswa yang menjadi syarat wajib mengikuti SNMPTN 2021, rekam jejak sekolah juga menjadi penilaian penting.

Seperti peringkat akreditasi sekolah dan prestasi sekolah pada ajang-ajang kompetisi. Sekolah dengan reputasi baik pada ragam kompetisi menjadi nilai tambah bagi PTN terhadap sekolahmu.

Sudah menjadi rahasia umum bahwa banyaknya alumni sekolah yang diterima pada suatu PTN juga mendongkrak penilaian PTN terhadap sekolah tersebut. Terlebih jika alumni sekolah kamu banyak yang berprestasi di PTN tersebut.

9. Jangan Berharap pada Pilihan Prodi 2 atau Cadangan

Siswa hanya terbatas memiliki dua pilihan prodi baik dalam satu PTN yang sama atau dua PTN berbeda. Kabarnya di tahun ini, jika memilih dua PTN berbeda, satu pilihan PTN harus berada di provinsi yang sama dengan sekolah asal. Meski dapat memilih dua prodi, pemilihan prodi prioritas turut mempengaruhi peluang siswa diterima atau tidak.

Apabila prodi pilihan pertama gagal, maka kecil kemungkinan untuk pilihan kedua dapat diterima atau lolos. Fokuslah belajar untuk prodi pilihan pertama dan jadilah realistis.

Demikian cara memilih prodi di SNMPTN 2021 yang bisa menjadi rujukan sebelum mendaftar. Perbanyak diskusi dengan guru, orang tua, alumni terkait pilihan prodi yang akan diambil.

Apa pun prodi yang dipilih nikmatilah proses belajar dan fokus pada pengembangan akademik dan keterampilan untuk membuka jalan bagi masa depan yang lebih baik.

Sumber : https://m.cnnindonesia.com/nasional/20210222100859-25-609220/pertimbangan-dan-cara-memilih-prodi-di-snmptn-2021


Nah, itu tadi informasi mengenai pertimbangan dan cara memilih prodi di SNMPTN 2021, semoga dengan informasi tadi kalian bisa mulai merencanakan program studi pilihan kalian. 

Oke guys See u n thanks u


QOUTE HARI INI: 

“Don’t give up when you still have something to give. Nothing is really over until the moment you stop trying” – Brian Dyson


#salamsukses

#dirumahaja


Tidak ada komentar: